Olahraga

204 Peserta Ramaikan Silaturahmi Panahan Sagena se-Luwu Raya di Palopo

248
×

204 Peserta Ramaikan Silaturahmi Panahan Sagena se-Luwu Raya di Palopo

Sebarkan artikel ini
Foto : 204 peserta mengikuti pembukaan Silaturahmi Bersama panahan yang digelar Sawerigading Archery Generation.(Arjun)
Example 468x60

PALOPO, Sulsel – Sebanyak 204 peserta dari berbagai daerah mengikuti pembukaan Silaturahmi Bersama (Silatber) panahan yang digelar oleh Sawerigading Archery Generation (Sagena).

Kegiatan ini berlangsung di Outdoor Saokotae, Rumah Jabatan (Rujab) Wali Kota Palopo, Sabtu (25/1/2025).

Peserta yang hadir berasal dari Kota Palopo, Kabupaten Luwu, Luwu Utara, Luwu Timur, Enrekang, hingga Kabupaten Wajo. Total peserta terdiri atas 102 laki-laki dan 102 perempuan.

Panglima Archery Kota Palopo, Masdar, dalam sambutannya menyampaikan bahwa acara ini merupakan tindak lanjut rapat pengurus Sagena pada 15 Januari 2025.

“Alhamdulillah, kami berhasil mengumpulkan atlet panahan di Luwu Raya untuk menyegarkan kembali keahlian mereka,” ujar Masdar.

Ia juga menyampaikan apresiasi atas dukungan pemerintah terhadap Sagena, meski organisasi ini baru dikukuhkan pada 28 Desember 2024.

“Support dari pemerintah sangat luar biasa. Grup panahan ini langsung dibina oleh Pj. Wali Kota Palopo, Kepala Dinas Kominfo, serta Kapolres Kota Palopo,” tambahnya.

Selain untuk mempererat silaturahmi, kegiatan ini juga digelar dalam rangka memperingati Hari Perlawanan Rakyat Luwu (HPRL) ke-79 dan Hari Jadi Luwu (HJL) ke-757.

Ketua Sagena, Masri Imran, menyoroti pentingnya panahan sebagai olahraga prestasi yang perlu dikembangkan.

“Panahan tidak hanya soal olahraga, tapi juga mempererat silaturahmi. Terima kasih kepada semua peserta dan sponsor yang mendukung kegiatan ini,” ujarnya.

Sementara itu, Asisten Administrasi Umum dan Keuangan Setda Kota Palopo, Nuryadin, yang mewakili Pj. Wali Kota, mengapresiasi kerja keras Sagena.

“Saya salut, meski baru sebulan berdiri, Sagena sudah mampu menggelar acara sebesar ini. Panahan merupakan salah satu dari 30 cabang olahraga prestasi di Palopo,”katanya.

Selain kompetisi, acara ini diwarnai dengan aksi sosial berupa penyerahan paket sembako kepada Panti Asuhan Al-Muhaymin. Kegiatan ini merupakan program perdana Sagena di bidang keagamaan dan sosial.

Baca juga:  Patrick Kluivert Disebut-Sebut Jadi Pelatih Baru Timnas Garuda

Dalam kompetisi, Celebes Luwu berhasil menjadi juara pertama untuk kategori laki-laki, diikuti DAC Darussalam Buriko, TAC Tarengge Mangkutana, dan Solata Lamasi.

Untuk kategori perempuan, LRC Lamasi meraih juara pertama, disusul oleh Sagena yang menempati posisi kedua dan ketiga, serta DAC Lamasi di peringkat keempat.

Turut hadir dalam acara ini perwakilan Kapolres Palopo, pihak Bank Sulselbar, Kepala Dinas Kominfo Kota Palopo, dan Camat Nuha Kabupaten Luwu Timur.

Kegiatan Silatber ini diharapkan menjadi agenda rutin untuk memajukan olahraga panahan di Luwu Raya.

Example 300x600
Example 120x600
Example 300x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *